“Kini tersangka telah diamankan berikut barang bukti berupa 1 obeng bergagang warna kuning hitam, 1 obeng bergagang warna merah hitam, 1 obeng bergagang warna biru, 1 sarung tangan warna hitam, 1 Kunci Ring, 1 Unit Motor Aerox warna Biru Orange, 1 unit motor CRF warna Hitam Hijau, 1 helai celana Jeans warna Biru,” ungkapnya.
Berdasarkan hasil interogasi, jelasnya, diketahui bahwa pelaku tersebut telah melakukan aksi nya sebanyak 4 kali di Indomaret Lahat, 1 kali Indomaret Pagaralan dan 1 kali Alfamart Lahat. Saat ini pelaku berikut barang bukti telah diamankan oleh Unit Pidum Satreskrim Polres Lahat, guna penyidikan lebih lanjut. (D1N)
Komentar